Minggu, 02 Oktober 2011

"...."


Ketika kerinduan itu menyapa kembali
Kuatkan hati yang sepi
Jangan kalah oleh hati
Yakinlah banyak yang menanti

Bawa pulang kebanggan yang berarti
Dengan ketulusan hati
Bukan untuk dipuji
Dan juga dihormati
Apa lagi untuk di maki-maki
Tapi untuk memenuhi janji

Yakinlah bahwa kalian kini
Berdoa tak henti-henti
Untuk kebaikan saudari-saudari
Kami juga di sini
Berdoa tak henti-henti
Untuk kebaikan saudara-saudari
Dan, Meski banyak yang menemani
Tak akan lupa pada kalian yang menanti.

Salam Rindu Kami

Rusunawa, 1 Oktober 2011

Sabtu, 17 September 2011

Ini Rasaku

Kini bulan pun ikut absen dari langit,
hingga tak satu pun benda langit yang terlihat,
menambah sepinya salah satu sudut hatiku.
Suara jangkrik yang memecah keheningan malam,
tak mengubah rasaku.
Dinginnya malam,
tak mengubah sepiku.
Lantunan melodi nan harmoni,
tak mengubah rinduku.
Kutatap langit penuh makna
Berharap ada Bintang menampakkan senyumnya
Nihil, batinku menggerutu...
Do'a pun kupanjatkan pada-NYA
yang menciptakan Bintang nan indah...
Agar kelak, ia tak hanya senyum padaku,
tapi kugenggam dan kuletakkan
di salah satu sudut hatiku yang 
Terdalam....




Semarang, 17 September 2011
21.46 pm

Selasa, 02 Agustus 2011

Jika cinta…

Jika cinta telah membius hati

Jika cinta telah melepaskan anak panah

Jika cinta telah menebarkan senyuman terindah

Jika cinta telah tertanam dalam tanah-tanah raga

Jika cinta telah menusuk dalam kalbu

Jika cinta telah mengubah kepribadian

Jika cinta telah memberikan energ-energi

Jika cinta telah membungkus hati dan nurani

Jadi, apa yang akan Engkau lakukan?

Menjaganya? Membuangnya? Atau tak meresponnya?



Jika cinta tak lagi berkata – kata

Jika cinta tak lagi sebuah goresan pena di atas kertas putih

Jika cinta tak lagi sebuah janji

Jika cinta tak lagi memberikan makna kehidupan

Jika cinta tak lagi indah pada waktunya

Jika cinta tak lagi pada tempatnya

Jika cinta tak lagi merah jambu

Jika cinta tak lagi memberi nafas

Jika cinta tak lagi ada dalam kalbu

Jadi, ingin apakah sebenarnya cinta?

Selasa, 21 Juni 2011

Ceritaku ^_~

Hai semua…..!!! Kumulai tulisan ini dengan sedikit senyuman , karena baru ada kesempatan untuk menulis lagi…yup kini jam yang ada di laptopku telah menunjukkan pukul 11.19 wita, yang berarti saat yang baik untuk tidur. Namun, terlalu banyak hal-hal yang ada di pikiranku, membuatku tidak konsentrasi untuk memuaskan hak tubuhku. Entah, bagaimana melenyapkan pikiran-pikiran yang “Tidak Penting “itu?! Sebenarnya, aku sebagai calon psikolog yang sudah mempelajari sedikit tentang ilmu psikolog mesti sudah bisa mengatasi hal-hal seperti itu. Namun, apa daya tangan tak sampai(maksudnyaaa???) iyya, maksudnya belum berhasil mengaplikasikannya. Hemmm … Apa lagi yah? Yah…ada sedikit puisi yang ingin ku pubhliskan..tapi…hehe malu…^_~ nantipi nah..
Ok lanjut…saya akan memberikan sedikit ceritaku hari ini..
Tadi ketika di kampus, ada seorang teman yang tidak tahu bahwa hari ini ada “Final”, katanya “ Sebenarnya tadi tdk mauja’ ngampus, sy mw ke kantorx tante(klo nda’ slah ingat,lupa!) trus pas dijalan sambil naik motor, eh kenapa malah motorku jalannya mengarah ke kampus, ya sudah saya lanjut saja ke kampus…eh ternyata di BM 101 ada Final Psikologi Kepribadian dan Psikologi Perkembangan,yah mungkin ini petunjuk dari Allah” sambil mengusap-usap kepala. Dalam haitku berkata “Gila” entah sy harus ketawa atau apa,,,ckckc luar binasa ini anak.
Eh..ada lagi nih ceritaku…
Tadi siang setelah final, Saat aku ingin mengembalikan buku ke perpustakaan ada beberapa teman yang duduk di taman , ada yang lagi nelpon dan ada yang sedang berdiri sambil menunggu seorang teman yang sedang ditelpon oleh orang yang lagi nelpon tersebut( ribet yah bacanya??) hehe..trus dari kejauhan aku melihat 2 teh dingin, kebetulan lagi haus-hausnya yah..dengan terpaksa(NGeek) dan sedikti berlari-lari kecil langsung kuisap eh..kuminum dengan nikmatnya, tapi tentu saja dengan izin pemiliknya dong. Nah, setelah aku minum aku pun langsung menuju ke lt.2 perpus psikologi dan tak lupa berterima kasih pada pemilik tehnya..hehe..pas tiba di atas, ternyata masih tutup..”yahhhh…capetta’” batinku menggerutu. Ok, fine..aku kembali lagi ketaman dimana ada teman-teman yang sedang ngobrol disana… dan saat tiba di taman sudah ada tambahan satu orang , jdainya kami berempat deh(so ???). hem, sebenarnya aku sudah pengen banget pulang ke kosan, tapi…cerita temanku membuatku terhenti untuk melangkah pulang.
Ceritanya gini, tapi aku cuman tw setengahnya sih, saat aku mulai mendengarkan aku buat mereka kesal gitu, tapi gak sampe marahko..soalnya ceritanya sering kupotong dengan sedikit lelucon. And then…kata si yang punya kisah”……” ah..pusing nih gimana ceritainnya, intinya begini..ada seorang cowok yang akan berulang tahun, tinggal menghitung menit sih…untuk mencapai umur yang ke 21 tahun. Tapi, temanku merasa aneh karena ia berfikir kok si cowok yang ulang tahun dia yang malah nelpon ke temanku(cewek)..si cewek pun tidak mengangkatnya…aneh pirinya. Trus ada es-em-es si cowokyg bilang “angkat dule” jadi, dengan berat hati si cewek pun mengangkatnya…nah…si cowok bertanya “jam berapami?” si cewk bilang “lagi semenit kyaknya jam 12.00”..oh..mereka pun lanjut ngoborl, dan ketika tepat pukul 24.00 si cowok bilang” eh..ulang tahunku mi” ..si cewek “ha? Anehnya ini” katanya dalam hati ,” trus?” si cowok bilang” em..ada yang mau kubilang sama kita’,tapi malu-malu ka’!” cewek..”Kenapa malu-malu,bilang meki’” (mdddhhh…biassa anak muda)” si cowok” emmm…(sambil berpikir keras) mauki jadi pacarku’?” si cewek “ hah?” emm…dan cerita pun berlanjut…. Kira-kira apa jawaban si cewek?? Hehehe….

Oke………itu ceritaku apa ceritamu?

Sabtu, 23 April 2011

Antara Engkau dan Aku

Ya Tuhan…
Di saat ini,
Engkau mengetahui

Bahawa sesungguhnya
Aku semakin menjauh dari MU…

Tuhan…
Di ketika ini,
Aku mengerti
Bahwa sesungguhnya
Engkau semakin murka kepada ku…

Tuhan…
Di waktu ini,
Tiada aku pahami,
Mengapa hati yang dulu
Sering memanggil-manggil asma Mu,
Kini… Sepi…

Ya Allah…
Di kala ini,
Aku bertanya-tanya,
Mengapa perasaan yang dulu,
Begitu rindu kepada Mu,
Kini… Pudar…

Ya Rabbi…
Di saat ini,
Tidak mampu ku fikirkan,
Mengapa mata yang dulu
Dibanjiri dengan air nan jernih kerana terkenangkan Mu,
Kini… Kering…

Ya Tuhan…
Sesungguhnya… Aku takut…
Aku takut kepada Mu…
Namun entah mengapa
Takutku belum mampu memulihkan diri ku…

Ya Rabbi…
Sesungguhnya… Aku rindu…
Aku rindu tatkala aku merindui Mu,
Aku rindu saat aku menangis kerana Mu,
Aku rindu tatkala aku gembira mendengar nama suci Mu,
Aku rindu saat aku sanggup melakukan segalanya untuk Mu…

Ya zaljalali wal ikram
Izinkanlah aku merayu kepada Mu,
Agar Engkau sambutlah tangan ku yang jijik ini,
Dan rangkullah aku kembali ke pangkuan Mu,
Agar dapat ku nikmati semula, Saat indah kita bersama…

Ya Rahman ...
Izinkanlah aku memohon kepada Mu,
Agar Engkau penuhkanlah ruang hati ku yang kotor ini,
Dan isikanlah setiap ruang fikiran ku,
Dengan asma Mu yang suci,
Agar terjalin semula ikatan cinta yang murni,
Antara Engkau dan aku…

Kamis, 14 April 2011

Jadi Akhwat Jangan Cengeng

Jadi Akhwat jangan cengeng..
Dikasih amanah malah melarikan diri..
Diajak syuro bilang ada ijin syar’i..
Afwan ane ada agenda syar’i.. Afwan lagi nguleg sambel trasi..
Disuruh ikut aksi, malah pergi naik taksi..
Sambil lambai-lambai, bilang dadaaah…yuk mari…..
Terus dakwah gimana? Diakhiri???

Jadi Akhwat jangan cengeng..
Sekilas gayanya sih haroki berlagak Izzis..
Tapi hati kok Seismic? Sungguh ironis…
Mendayu-dayu kaya’ film romantis..
Kesehariannya malah jadi narsis..
Jauh dari kamera jadi dikira ge eksis..
Hati-hati kalo ditolak, bikin dramatis..


Jadi Akhwat jangan cengeng...
Dikit-dikit SMS ikhwan dengan alasan dapet gratisan
Rencana awal cuma kasih info kajian
Lama-lama nanya kabar harian.. wah, investigasi beneran!
Bisa-bisa dikira pacaran!
Sampai kepikiran dijadikan pasangan…
Ga’ usah ngaco-ngaco gitu deh kawan!

Jadi Akhwat jangan cengeng...
Abis nonton film palestina semangat empat lima..
Eh pas disuruh jadi coach, pergi lenyap kemana??
Semangat jadi pendukung luar biasa..
Tapi nggak siap jadi yang pelakunya.. yang diartikan sama dengan nelangsa..
Yah…bikin kecewa...

Jadi Akhwat jangan cengeng..
Ngumpet-ngumpet berduaan..
Eh, awas lho yang ketiga setan…
Trus, dikit-dikit aleman minta dibeliin jajan..
Emang sih nggak pegangan tangan..
Cuma pandang-pandangan tapi bermesraan..
Wah, kaya’ film india aja gan!
Kalo ketemu Musyrifah atau binaan?
Mau taruh di mana tuh muka yang kemerah-merahan?
Oh malunya sama Musyrifah atau binaan?
Sama Allah? Buang aja ke lautan..
Yang penting mah bisa sayang-sayangan…
Na’udzubillah tenan…

Jadi Akhwat jangan cengeng..
Sedekah dikira buang duit. .
Katanya sih biar ngirit, tapi kok shoping tiap menit??
Langsung sengit kalo dibilang pelit…
Mendingan buat dzikir komat-kamit…
Malah keluar kata-kata nyelekit…
Aduh…bikin hati sodaranya sakit…

Jadi Akhwat jangan cengeng...
Semangat dakwah ternyata bukan untuk amanah..
Tapi buat berburu ikhwan yang wah gitu dah ..
Pujaan dapet, terus walimah..
Dakwah pun say goodbye dadaaah..
Dakwah yang dulu benar-benar ditinggalkah?
Dakwah kawin lari.. karena kebelet nikah..
Duh duh... amanah..amanah…
Dakwah.. dakwah..
Kalah sama ikhwan yang wah..

Jadi Akhwat jangan cengeng..
Buka facebook liatin foto ikhwan..
Dicari yang jenggotan..
Kalo udah dapet trus telpon-telponan..
Tebar pesona akhwat padahal tampang pas-pasan..
"Assalammu'alaykum akhi, salam ukhuwah.. udah kerja? Suka bakwan?"
Disambut baik sama akhi, mulai berpikir untuk dikasih bakwan ..
Ikhwannya meng-iya-kan..
Mau-mau aja dibeliin bakwan..
Asik, ngirit uang kost dan uang makan...
Langsung deh siapin acara buat walimahan!
Prinsipnya yang dulu dikemanakan???


Jadi Akhwat jangan cengeng...
Ilmu cuma sedikit ajah..
Udah mengatai Ustadzah..
Nyadar diri woi lu tuh cuma kelas bawah..
Baca qur'an tajwid masih salah-salah..
Lho kok udah berani nuduh ustadzah..
Semoga tuh cepet-cepet dikasih hidayah…

Jadi Akhwat jangan cengeng...
Status facebook tiap menit beda..
Isinya tentang curahan hatinya..
Nunjukkin diri kalau lagi sengsara..
Minta komen buat dikuatin biar ga’ nambah nelangsa..
Duh duh.. status kok bikin putus asa..
Dikemanakan materi yang dikasih ustadzah baru saja?

Jadi Akhwat jangan cengeng..
Ngeliat akhwat-akhwat yang lain deket banget sama ikhwan, jadi pengen ikutan..
Hidup jadi suram seperti di padang gersang yang penuh godaan..
Mau ikutan tapi udah tau kayak gitu nggak boleh.. tau dari pengajian..
Kepala cenat-cenut pusing beneran…
Oh kasihan.. Mendingan jerawatan…

Jadi Akhwat jangan cengeng..
Ngeliat pendakwah akhlaknya kayak artis metropolitan..
Makin bingung nyari teladan..
Teladannya bukan lagi idaman..
Hidup jadi kelam tak berbintang bahkan diguyur hujan..
Mau jadi putih nggak kuat untuk bertahan..
Ah biarlah kutumpahkan semua dengan caci makian..
Akhirnya aku ikut-ikutan jadi artis metropolitan..
Teladan pun sekarang ini susah ditemukan..

Jadi Akhwat jangan cengeng..
Diajakain dauroh alasannya segunung…
Kalo disuruh shopping tancap gas langsung...
Hatipun tetap cerah walaupun mendung
Maklum banyak ikhwan sliweran yang bikin berdetak cepat nih jantung..
Kalo pas tilawah malah terkatung-katung…
Duh.. bingung...bingung…

Jadi Akhwat jangan cengeng..
Bangga disebut akhwat.. hati jadi wah..
Tapi jarang banget yang namanya tilawah..
Yang ada sering gosip ngomongin sesamalah…
Wah... wah… ghibah… ghibah…
Eh, malah timbul fitnah…
Segera ber-istighfar lah…

Jadi Akhwat jangan cengeng..
Dulunya di dakwah banyak amanah..
Sekarang katanya berhenti sejenak untuk menyiapkan langkah..
Tapi entah kenapa berdiamnya jadi hilang arah..
Akhinya timbul perasaan sudah pernah berdakwah..
Merasa lebih senior dan lebih mengerti tentang dakwah..
Anak baru dipandang dengan mata sebelah..
Akhirnya diam dalam singgasana kenangan dakwah..
Dari situ bilang.. Dadaaahhh.. Saya dulu lebih berat dalam dakwah..
Lanjutin perjuangan saya yah...

Jadi Akhwat jangan cengeng...
Nggak punya duit Halaqah males datang..
Nggak ada motor yaa...misi halaqah dibuang…
Musyrifah ikhlas, hati malah senang…
Binaan juga nggak ada satupun yang mau datang..
Jenguk binaan malah pada pergi malang melintang…
Oh…kasiyan… Mau ngapain sekarang???

Oh noo...

Jadi Akhwat jangan cengeng...
Jadi Akhwat jangan cengeng...
Jadi Akhwat jangan cengeng...
Jadi Akhwat jangan cengeng...
Jadi Akhwat jangan cengeng...

Ukhti... banyak sekali sebenarnya masalah Akhwat..
Dimanapun harokahnya.. .

Ukhti.. Di saat engkau tak mengambil bagian dari dakwah ini..
Maka akan makin banyak Akhwat lain yang selalu menangis di saat mereka mengendarai motor.. Ia berani menangis karena wajahnya tertutup helm... Ia menangis karena tak kuat menahan beban amanah dakwah..

Ukhti.. Di saat engkau kecewa oleh orang yang dulunya engkau percaya.. Akhwat-akhwat lain sebenarnya lebih kecewa dari mu.. mereka menahan dua kekecewaan.. kecewa karena orang yang mereka percaya.. dan kecewa karena tidak diperhatikan lagi olehmu.. tapi mereka tetap bertahan.. menahan dua kekecewaan.. . karena mereka sadar.. kekecewaan adalah hal yang manusiawi.. tapi dakwah harus selalu terukir dalam hati..

Ukhti.. disaat engkau menjauh dari amanah.. dengan berbagai alasan.. sebenarnya, banyak akhwat di luar sana yang alasannya lebih kuat dan masuk akal berkali-kali lipat dari mu.. tapi mereka sadar akan tujuan hidup.. mereka memang punya alasan.. tapi mereka tidak beralasan dalam jalan dakwah.. untuk Allah.. demi Allah.. mereka.. di saat lelah yang sangat.. masih menyempatkan diri untuk bangun dari tidurnya untuk tahajjud.. bukan untuk meminta sesuatu.. tapi mereka menangis.. curhat ke Allah.. berharap Allah meringankan amanah mereka.. mengisi perut mereka yang sering kosong karena uang habis untuk membiayai dakwah...

Ukhti.. Sungguh.. dakwah ini jalan yang berat.. jalan yang terjal.. Rasul berdakwah hingga giginya patah.. dilempari batu.. dilempari kotoran.. diteror.. ancaman pembunuhan.. ... dakwah ini berat ukhti.. dakwah ini bukan sebatas teori.. tapi pengalaman dan pengamalan.. . tak ada kata-kata 'Jadilah..!' maka hal itu akan terjadi.. yang ada 'jadilah!' lalu kau bergerak untuk menjadikannya. . maka hal itu akan terjadi.. itulah dakwah... ilmu yang kau jadikan ia menjadi...

Ukhti.. jika saudaramu selalu menangis tiap hari..
Bolehkah mereka meminta sedikit bantuanmu..? meminjam bahumu..? berkumpul dan berjuang bersama-sama. ..?
Agar mereka dapat menyimpan beberapa butir tangisnya.. untuk berterima kasih padamu..
Juga untuk tangis haru saat mereka bermunajat kepada Allah dalam sepertiga malamnya..
"Yaa Allah.. Terimakasih sudah memberi saudara seperjuangan kepadaku.. demi tegaknya Perintah dan laranganMu.. . Kuatkanlah ikatan kami..."

"Yaa Allah, Engkau mengetahui bahwa hati-hati ini telah berhimpun dalam cinta kepada-Mu, bertemu dalam taat kepada-Mu, bersatu dalam da’wah kepada-Mu, berpadu dalam membela syariat-Mu."

"Yaa Allah, kokohkanlah ikatannya, kekalkanlah cintanya, tunjukillah jalan-jalannya. Penuhilah hati-hati ini dengan cahaya-Mu yang tidak pernah pudar."

"Lapangkanlah dada-dada kami dengan limpahan keimanan kepada-Mu dan keindahan bertawakal kepada-Mu. Hidupkanlah hati kami dengan ma’rifat kepada-Mu. Matikanlah kami dalam keadaan syahid di jalan-Mu."

"Sesungguhnya Engkaulah Sebaik-baik Pelindung dan Sebaik-baik Penolong. Yaa Allah, kabulkanlah. Yaa Allah, dan sampaikanlah salam sejahtera kepada junjungan kami, Muhammad SAW, kepada para keluarganya, dan kepada para sahabatnya, limpahkanlah keselamatan untuk mereka."

Aamiin Allahumma aamiin.
mardiyah kasuba

Jumat, 08 April 2011

Taman Hatimu


Sepertinya aku mulai menemukan apa yang aku cari
Jika aku ingin memetik bunga pada taman yang Tuhan sediakan
maka itu akan kupersembahkan pada kebaikan hatimu selama ini
meskipun aku akan pergi dari garis yang tidak pernah kau inginkan

Semua akan berakhir, begitupun dengan keberadaanku
Maaf jika aku membuatmu kebingungan sampai harus garuk-garuk kepala
Semua akan berhenti, namun jika kau mengartikanku
Akulah yang tak akan mati dalam benakmu

Sejauh kau melangkah kemudian pergi bersamanya
Aku menepis bahagiamu cukup dengan doaku
harapan untuk kau tetap menyadari keberadaanku
Salamku pada batinmu yang hari ini tetap terjaga

Jumat, 25 Maret 2011

Anak Kosan Terlalu Bebas Membawa Tamu Ke Dalam Kamarnya


Beberapa waktu yang lalu saya bermalam di kosannya teman. Saya perhatikan, tamu-tamu yang berlainan jenis bebas keluar masuk kamar teman  yang punya kosan. Meskipun kami semua dekat (baca: teman) tapi setidaknya mereka tahu batasan-batasan dalam bergaul, apalagi kita berlainan jenis. Pernah juga, ketika saya ke kosannya sepupu, tidak jarang perempuan dan laki-laki bertamu hingga larut malam dan bebas keluar masuk kamar. Mungkin bagi yang gak ngerti batasan-batasan antara laki-laki dan perempuan mereka pasti berpikir kaku banget nih penulisnya, gak gaul. Pusing amat, amat aja gak pusing.
Sebaiknya para anak kosan baik perempuan atau pun laki-laki, mereka harus bersikap tegas dalam menerima tamu. Karena tidak jarang mereka merasa tidak enak jika ingin menegur untuk menyuruh pulang jika sudah larut malam atau pun melarangnya masuk ke dalam kamar. Tapi, apakah dengan perasaan tidak enak itu kita malah mengabaikan batasan-batasan dalam bergaul. “Ah, dia kan teman saya, mana mungkin mau rampokin barang-barang saya, udah miskin gini.” “ Saya gak punya barang berharga tuh,cuman barang kreditan semua”. ”Kasian juga yah kalau di suruh nuggu di luar, nanti dikira peminta sumbangan sama tetangga kosan”. Mungkin ada beberapa yang berfikir seperti itu, sehingga ia tetap biasa aja kalau ada teman yang lain jenis masuk dikamarnya hingga berjam-jam.
Berbagai pertanyaan yang mungkin timbul dibenak Anda ketika membaca tulisan ini. Mengapa saya sangat menekankan batasan pergaulan antara laki-laki dan perempuan, karena dalam islam kita diajarkan bagaimana sebaiknya dalam bergaul dengan lawan jenis. Meskipun saat ini laki-laki dan perempuan itu sama. Namun, sebagai umat muslim yang beriman yang seharusnya tahu batasan dalam bergaul tidak menganggap hal ini remeh. Karena telah disebutkan dalam Al-Qur’an bahwa “Tidak diperbolehkan seorang pria dan wanita berkhalwat, kecuali jika wanita itu disertai mahram-nya.
Rasulullah saw. telah bersabda:
Barangsiapa yang beriman kepada Allah dan hari Akhir, hendaklah tidak melakukan khalwat dengan seorang wanita yang tidak disertai dengan mahram-nya, karena sesungguhnya yang ketiganya adalah setan. Khalwat maknanya adalah berkumpulnya seorang pria dan seorang wanita di suatu tempat yang tidak memberikan kemungkinan orang lain untuk bergabung dengan keduanya, kecuali dengan izin keduanya. Dengan demikian, khalwat adalah berkumpulnya dua orang dengan menyendiri sehingga tidak ada orang lain bersama keduanya (Taqiyuddin an Nabhani dalam Nidzamul Ijtimai fil Islam). Tidak ada yang tidak mungkin, bagaimana jika saat itu kita hanya berdua dengan teman yang lain jenis di kamar , dan setan telah merasuki jiwa, sedangkan hati Anda juga ditutupi mata hati oleh setan. Maka, terjadilah sesuatu hal yang tidak diinginkan. Naudzubillah.
Banyak cara agar bisa mengakali bagaimana tamu yang lawan jenis tidak seenaknya keluar masuk kamar kosan. Pertama tegaskan kepada mereka bahwa Anda tidak ingin laki-laki masuk ke kamar Anda, tanpa terkecuali (jika Anda perempuan). Kedua, Pasang sebuah poster tepat di pintu kamar bahwa “No Men” atau “No Women”. Ketiga, Jangan mengajak teman laki-laki/perempuan ke kosan Anda jika tidak ada hal penting dan mendesak. Terakhir, jika ternyata teman-teman Anda sudah terlanjur terbiasa keluar masuk kamar kosan Anda karena Anda baru tahu bahwa hal tersebut sebenarnya tidak pernah diajarkan oleh Rasulullah, Anda bisa menyampaikannya baik-baik. InsyaAllah, jika Anda telah melaksanakan keempat hal di atas  mereka tidak akan seenaknya keluar masuk kamar Anda.
Saya yakin bahwa apa yang telah saya paparkan di atas sama dengan apa yang Anda pikirkan. Namun, mungkin hanya perasaan tidak enak yang timbul dalam hati Anda atau memang Anda baru tahu bagaimana batasan-batasan dalam bergaul. Setidaknya kita selalu berusaha untuk ingin berubah menjadi baik, karena hal tersebut lebih baik daripada orang-orang yang tidak pernah menyadari kesalahannya.

Senin, 07 Februari 2011

VALENTINE SEBENTAR LAGI...


Bismillahirrohmanirrohim..

Di suatu taman, sebut saja taman Cd sekumpulan anak (anak **** kah??hehe ^^). Mereka lagi serius ngebahas tentang hari kasih sayang.. Yuk, kita lihat percakapan mereka..

A : Assalamu’alaykum.. Hey lagi pada ngumpul yah.. Oh,ya by the way any way busway bentar lagi tanggal 14 februari nih.. berarti bertepatan dengan hari valentine.Hm..kita mesti nyiapin kado, coklat, n pakai baju warna pink, biar lebih mendukung gitu…

B n C : wa’alaykumsalam warohmatullahi Wabarokatuh…

B ; hmm,, tunggu..tunggu,,,tadi katamu Hari Valentine? Ada yah? Ko yang saya tau hari itu hanya ada 7 yak.. Senin-Minggu.. baru tau kalo ada hari valentine, emang itu hari apa sih?

C : Aduh B bukan itu maksud C, hari valentine itu hari kasih sayang.

B : hari kasih Sayang, masa sih? Setau saya kasih sayang itu gak ada tanggalnya, gak mesti 1 hari bahkan di rumah saya selalu mendapatkan kasih sayang dari orang tua, terlebih dari Allah,saya merasa selalu dapat Kasih Sayang-Nya.. setiap detik lagi… EMangnya hari kasih sayang itu berasal dari mana sih?

A : hmm.. mana yah? Hehe.. (sambil mikir)

C : iya juga yah Hari Valentine itu berasal dari mana yah dan Kenapa disebut Hari kasih Sayang dan anehnya hanya sehari, bahkan sekali setahun… (KeBingungan…)

D : Eits, kalian lagi ngapain nih?

B ; Ini nih kami bahas hari valentine tapi bingung ko bisa disebut hari kasih sayang?

D : Oooh..mau tau jawabannya.. yuk, kita baca artikel IMMA…



Ups.. Karna banyak yang suka nyebutin dan bahkan melaksanakan hari valentine tapi sebenarnya gak tau apa itu valentine, sekarang kita akan bahas mengenai sejarah Hari Valentine, mitos Valentine's Day atau asal muasal Hari Valentine. Menurut berbagai sumber on the net, ternyata hari valentine (hari kasih sayang) memiliki sejarah yang rancu. Dugaan yang beredar memiliki beberapa versi dibawah ini:



Asal Muasal Hari Valentine :



Perayaan hari Valentine termasuk salah satu hari raya bangsa Romawi paganis (penyembah berhala), di mana penyembahan berhala adalah agama mereka semenjak lebih dari 17 abad silam. Perayaan valentin tersebut merupakan ungkapan dalam agama paganis Romawi kecintaan terhadap sesembahan mereka.

Perayaan Valentine's Day memiliki akar sejarah berupa beberapa kisah yang turun-temurun pada bangsa Romawi dan kaum Nasrani pewaris mereka. Kisah yang paling masyhur tentang asal-muasalnya adalah bahwa bangsa Romawi dahulu meyakini bahwa Romulus (pendiri kota Roma) disusui oleh seekor serigala betina, sehingga serigala itu memberinya kekuatan fisik dan kecerdasan pikiran. Bangsa Romawi memperingati peristiwa ini pada pertengahan bulan Februari setiap tahun dengan peringatan yang megah. Di antara ritualnya adalah menyembelih seekor anjing dan kambing betina, lalu dilumurkan darahnya kepada dua pemuda yang kuat fisiknya. Kemudian keduanya mencuci darah itu dengan susu. Setelah itu dimulailah pawai besar dengan kedua pemuda tadi di depan rombongan. Keduanya membawa dua potong kulit yang mereka gunakan untuk melumuri segala sesuatu yang mereka jumpai. Para wanita Romawi sengaja menghadap kepada lumuran itu dengan senang hati, karena meyakini dengan itu mereka akan dikaruniai kesuburan dan melahirkan dengan mudah.

Sejarah hari valentine I :



Menurut tarikh kalender Athena kuno, periode antara pertengahan Januari dengan pertengahan Februari adalah bulan Gamelion, yang dipersembahkan kepada pernikahan suci Dewa Zeus dan Hera. Tahu gak dewa Zeus? itu bokap-nye hercules.

Di Roma kuno, 15 Februari adalah hari raya Lupercalia, sebuah perayaan Lupercus, dewa kesuburan, yang dilambangkan setengah telanjang dan berpakaian kulit kambing. Sebagai ritual penyucian, para pendeta Lupercus meyembahkan korban kambing kepada dewa dan kemudian setelah minum anggur, mereka akan berlari-lari di jalanan kota Roma sambil membawa potongan kulit domba dan menyentuh siapa pun yang mereka jumpai dijalan. Sebagian ahli sejarah mengatakan ini sebagai salah satu sebab cikal bakal hari valentine.

Sejarah Valentine's Day II :

Menurut Ensiklopedi Katolik, nama Valentinus diduga bisa merujuk pada tiga martir atau santo (orang suci) yang berbeda yaitu dibawah ini:

1. pastur di Roma

2. uskup Interamna (modern Terni)

3. martir di provinsi Romawi Afrika.



Hubungan antara ketiga martir ini dengan hari raya kasih sayang (valentine) tidak jelas. Bahkan Paus Gelasius I, pada tahun 496, menyatakan bahwa sebenarnya tidak ada yang diketahui mengenai martir-martir ini namun hari 14 Februari ditetapkan sebagai hari raya peringatan santo Valentinus. Ada yang mengatakan bahwa Paus Gelasius I sengaja menetapkan hal ini untuk mengungguli hari raya Lupercalia yang dirayakan pada tanggal 15 Februari.

Sisa-sisa kerangka yang digali dari makam Santo Hyppolytus, diidentifikasikan sebagai jenazah St. Valentinus. Kemudian ditaruh dalam sebuah peti dari emas dan dikirim ke gereja Whitefriar Street Carmelite Church di Dublin, Irlandia. Jenazah ini telah diberikan kepada mereka oleh Paus Gregorius XVI pada tahun 1836. Banyak wisatawan sekarang yang berziarah ke gereja ini pada hari Valentine (14 Februari), di mana peti dari emas diarak dalam sebuah prosesi dan dibawa ke sebuah altar tinggi. Pada hari itu dilakukan sebuah misa yang khusus diadakan dan dipersembahkan kepada para muda-mudi dan mereka yang sedang menjalin hubungan cinta.

Hari raya ini dihapus dari kalender gerejawi pada tahun 1969 sebagai bagian dari sebuah usaha yang lebih luas untuk menghapus santo-santo yang asal-muasalnya tidak jelas, meragukan dan hanya berbasis pada legenda saja. Namun pesta ini masih dirayakan pada paroki-paroki tertentu.

Sejarah hari valentine III :

Catatan pertama dihubungkannya hari raya Santo Valentinus dengan cinta romantis adalah pada abad ke-14 di Inggris dan Perancis, di mana dipercayai bahwa 14 Februari adalah hari ketika burung mencari pasangan untuk kawin. Kepercayaan ini ditulis pada karya sastrawan Inggris Pertengahan bernama Geoffrey Chaucer. Ia menulis di cerita Parlement of Foules (Percakapan Burung-Burung) bahwa:

For this was sent on Seynt Valentyne's day (Bahwa inilah dikirim pada hari Santo Valentinus) Whan every foul cometh ther to choose his mate (Saat semua burung datang ke sana untuk memilih pasangannya)

Pada jaman itu bagi para pencinta sudah lazim untuk bertukaran catatan pada hari valentine dan memanggil pasangan Valentine mereka. Sebuah kartu Valentine yang berasal dari abad ke-14 konon merupakan bagian dari koleksi naskah British Library di London. Kemungkinan besar banyak legenda-legenda mengenai santo Valentinus diciptakan pada jaman ini. Beberapa di antaranya bercerita bahwa:

* Sore hari sebelum santo Valentinus akan mati sebagai martir (mati syahid), ia telah menulis sebuah pernyataan cinta kecil yang diberikannya kepada sipir penjaranya yang tertulis "Dari Valentinusmu".
* Ketika serdadu Romawi dilarang menikah oleh Kaisar Claudius II, santo Valentinus secara rahasia membantu menikahkan mereka diam-diam.

Pada kebanyakan versi legenda-legenda ini, 14 Februari dihubungkan dengan keguguran sebagai martir.

Sejarah Valentines Day IV :

Kisah St. Valentine



Valentine adalah seorang pendeta yang hidup di Roma pada abad ke-III. Ia hidup di kerajaan yang saat itu dipimpin oleh Kaisar Claudius yang terkenal kejam. Ia sangat membenci kaisar tersebut. Claudius berambisi memiliki pasukan militer yang besar, ia ingin semua pria di kerajaannya bergabung di dalamya.



Namun sayangnya keinginan ini tidak didukung. Para pria enggan terlibat dalam peperangan. Karena mereka tak ingin meninggalkan keluarga dan kekasih hatinya. Hal ini membuat Claudius marah, dia segera memerintahkan pejabatnya untuk melakukan sebuah ide gila.



Claudius berfikir bahwa jika pria tidak menikah, mereka akan senang hati bergabung dengan militer. Lalu Claudius melarang adanya pernikahan. Pasangan muda saat itu menganggap keputusan ini sangat tidak masuk akal. Karenanya St. Valentine menolak untuk melaksanakannya.



St. Valentine tetap melaksanakan tugasnya sebagai pendeta, yaitu menikahkan para pasangan yang tengah jatuh cinta meskipun secara rahasia. Aksi ini akhirnya diketahui oleh kaisar yang segera memberinya peringatan, namun ia tidak menggubris dan tetap memberkati pernikahan dalam sebuah kapel kecil yang hanya diterangi cahaya lilin.



Sampai pada suatu malam, ia tertangkap basah memberkati salah satu pasangan. Pasangan tersebut berhasil melarikan diri, namun malang St. Valentine tertangkap. Ia dijebloskan ke dalam penjara dan divonis hukuman mati dengan dipenggal kepalanya. Bukannya dihina oleh orang-orang, St. Valentine malah dikunjungi banyak orang yang mendukung aksinya itu. Mereka melemparkan bunga dan pesan berisi dukungan di jendela penjara dimana dia ditahan.



Salah satu dari orang-orang yang percaya pada cinta kasih itu adalah putri penjaga penjara sendiri. Sang ayah mengijinkan putrinya untuk mengunjungi St. Valentine. Tak jarang mereka berbicara lama sekali. Gadis itu menumbuhkan kembali semangat sang pendeta. Ia setuju bahwa St. Valentine telah melakukan hal yang benar alias benul eh betul.



Pada hari saat ia dipenggal alias dipancung kepalanya, yakni tanggal 14 Februari gak tahu tahun berapa, St. Valentine menyempatkan diri menuliskan sebuah pesan untuk gadis putri sipir penjara tadi, ia menuliskan Dengan Cinta dari Valentinemu.

Pesan itulah yang kemudian mengubah segalanya. Kini setiap tanggal 14 Februari orang di berbagai belahan dunia merayakannya sebagai hari kasih sayang. Orang-orang yang merayakan hari itu mengingat St. Valentine sebagai pejuang cinta, sementara kaisar Claudius dikenang sebagai seseorang yang berusaha mengenyahkan cinta.

Dari semua asal usul atau sejarah diatas bisa disimpulkan bahwa "hari valentin memiliki latar belakang yang tidak jelas sama-sekali", baik dari ceritanya maupun waktu terjadinya (perhatikan abad terjadinya sejarah diatas walaupun ada nama tokoh yang sama). Berdasarkan penerangan di atas, adalah jelas bahawa tidak ada istilah Hari Kekasih atau Valentine’s Day dalam Islam. Hakikatnya, adalah tidak boleh orang-orang Islam menyertainya kerana hari tersebut adalah hari perayaan bagi orang-orang Kristian.Memang Islam sangat menggalakkan umatnya supaya berkasih sayang di antara satu sama lain akan tetapi untuk meluahkan kasih sayang di antara seorang lelaki dan perempuan perlu melalui saluran yang dibenarkan oleh syarak bukan yang menggalakkan kepada perkara-perkara yang mendorong atau merangsang kepada yang dilarang dan maksiat.Realitinya, Islam adalah agama yang praktikal, bukan mengongkong. Islam agama yang mengatur kehidupan dengan lebih sempurna. Islam tidak pernah menyekat hubungan kasih sayang di antara umatnya.

Dalam Islam ada tiga kategori kasih:

* Pertama, kasih Pencipta (Allah Subhanahu wataala) kepada hamba-Nya;
* Kedua, kasih hamba kepada Pencipta dan
* Ketiga, kasih makhluk sesama makhluk.

Banyak ayat-ayat Al-Quran dan hadis Nabi Sallallahu Alaihi Wasallam menyatakan mengenai hikmat dan besarnya faedah berkasih sayang.Allah Subhanahu wataala menjelaskan tentang keagungan nikmat-Nya kepada makhluk-Nya melalui nikmat kasih sayang; yang tafsirnya:

“Dan (Dialah) yang menyatupadukan di antara hati mereka (yang beriman itu). Kalaulah engkau belanjakan segala (harta benda) yang ada di muka bumi, nescaya engkau tidak dapat juga menyatupadukan di antara hati mereka, akan tetapi Allah telah menyatupadukan di antara (hati) mereka.” (Surah Al-Anfaal: 63).

Dan tafsirnya lagi:“Lalu Allah menyatukan di antara hati (sehingga kamu bersatu padu dengan nikmat Islam), maka menjadilah kamu dengan nikmat Allah itu orang-orang Islam yang bersaudara.” (Surah Ali Imran: 103).

Dengan penjelasan ayat di atas bahawa Allah Subhanahu wataala sangat mencela dan mengingatkan dengan keras tentang perpecahan sesama makhluk. Allah Subhanahu Wataala juga memerintahkan umat Islam supaya sentiasa berpegang teguh dengan agama Allah dan dilarang berpecah belah dan bermusuhan.

Kasih sesama makhluk pada sifatnya adalah tidak kekal, ia bergantung kepada keadaan, tetapi kasih hamba kepada pencipta-nya dengan iman dan takwa, manakala kasih Pencipta kepada hamba berkekalan. Hal in jelas sebagaimana firman Allah subhanahu wataala yang tafsirnya

“Katakanlah (Wahai Muhammad): “jika benar kamu mengasihi Allah maka ikutilah aku, nescaya Allah mengasihi kamu serta mengampunkan dosa-dosa kamu. Dan (ingatlah), Allah Maha Pengampun lagi Maha Mengetahui.” (Surah Ali Imran: 31).

Oleh itu sebaik-baiknya hendaklah setiap orang Islam khasnya golongan remaja tidak terikut-ikut dengan budaya ‘Hari Kekasih’ , sebaliknya hendaklah menumpukan masa dan waktu kepada Allah Subhanahu Wataala dengan melakukan apa jua pekara yang mendatangkan manfaat yang matlamat akhirnya menghidupkan cinta kepada Allah Subhanahu Wataala.

‘HARI Kekasih’ yang dibawa oleh orang-orang Barat tanpa disedari bertujuan untuk melekakan dan merosak akhlak masyarakat Islam, kerana senario menyambut ‘Hari Kekasih’ berlaku di kalangan remaja Islam. Sungguhpun ia belum sampai ke tahap yang kronik, namun begitu apa yang lebih membimbangkan bukanlah setakat berutus-utus kad ucapan dan hadiah, atau meraikannya di kelab-kelab disko, tetapi kemungkinan adanya segelintir remaja yang sanggup menghadiahkan kehormatan diri demi membuktikan kesetiaan.

Bagi menjelaskan masalah sebilangan remaja yang begitu mudah terpengaruh dengan budaya asing, Al-Quran memberi pengajaran dan ingatan kepada umat Islam, bahawa orang Yahudi dan Kristian akan terus berusaha sedaya upaya untuk memperdaya umat Islam supaya mengikut kehendak mereka. Allah Subhanahu Wataala berfirman yang tafsirnya:

“Orang-orang Yahudi dan Nasrani tidak sekali-kali akan bersetuju atau suka kepadamu (wahai Muhammad) sehingga engkau menurut agama mereka (yang telah terpesong itu). Katakanlah (kepada mereka): “Sesungguhnya petunjuk Allah (agama Islam) itulah petunjuk yang benar.” Dan demi sesungguhnya jika engkau menurut kehendak hawa nafsu mereka sesudah datangnya (wahyu yang memberi) pengetahuan kepadamu (tentang kebenaran), maka tiadalah engkau akan peroleh daripada Allah (sesuatu pun) yang dapat mengawal dan memberi pertolongan kepadamu. Orang-orang yang kami berikan kitab kepada mereka, sedang mereka membacanya dengan sebenar-benar bacaan (tidak mengubah dan memutar-belit maksudnya), mereka itulah orang-orang yang beriman kepadanya; dan sesiapa yang mengingkarinya maka mereka itulah orang-orang yang rugi.’’ (Surah Al-Baqarah: 120-121)

Ayat ini memberi pengajaran kepada umat Islam bahawa orang-orang Yahudi dan Nasrani itu akan terus berusaha sedaya upaya untuk memperdaya orang-orang Islam supaya mengikut telunjuk dan kehendak mereka.

Berbagai-bagai cara dan jalan yang mereka lakukan untuk merosakkan kepercayaan dan keperibadian orang-orang Islam, dan kerana ramai yang tidak menyedari hakikat ini maka bukan sedikit dari kalangan umat Islam yang terikut-ikut dengan adat dan budaya serta cara hidup mereka, semata-mata dengan alasan menurut peredaran zaman, sekalipun yang diikuti itu bersalahan dengan ajaran Islam dan bertentangan dengan akhlak dan budi pekerti yang mulia. Hakikat ini wajib diketahui dan disedari; mana-mana yang terlanjur, wajib kembali ke jalan yang benar.

Oleh itu, sebagai orang Islam kita hendaklah membuat sesuatu perkara itu dengan mengikut landasan Islam yang sebenar. Mengamalkan adat dan budaya Melayu yang sopan lagi tertib tidaklah salah asalkan tidak bertentangan dengan prinsip dan ajaran Islam.

Islam sangat menitikberatkan soal remaja di antaranya bagaimana mengarah hala tuju tentang percintaan. Rasulullah Sallallahu alaihi wasallam ada menyebutkan bahawa tujuh golongan manusia yang akan mendapat perlindungan atau lembayung Allah antaranya: Pemuda atau remaja yang sentiasa beribadat kepada Allah tidak kira pagi, petang, siang atau malam; seorang laki-laki apabila diajak oleh perempuan yang cantik jelita dan kaya raya untuk melakukan maksiat, dia menolak kerana takutkan Allah, sebagaimana Baginda bersabda yang maksudnya:

“Tujuh orang yang dilindungi oleh Allah dalam naungan-Nya pada hari tidak ada naungan kecuali naungan-Nya iaitu: Imam yang adil, pemuda yang selalu beribadat kepada Allah, orang yang hatinya sentiasa terpaut kepada masjid, dua orang yang saling cinta-mencintai kerana Allah, mereka bertemu dan berpisah kerana Allah, seorang laki-laki yang diajak oleh perempuan yang kaya dan cantik melakukan maksiat, lalu dia berkata: “Sesungguhnya aku takut kepada Allah,” seorang laki-laki yang sentiasa bersedekah dengan sembunyi-sembunyi sehingga tangan kirinya tidak mengetahui apa yang telah dinafkahkan oleh tangan kanannya, dan seseorang yang sentiasa ingat kepada Allah (berzikir) di tempat yang sunyi sehingga matanya mengalir air mata.” (Hadis riwayat Bukhari).

Berdasarkan hadis di atas, jelaslah bahawa pemuda dan remaja yang hebat itu ialah pemuda yang tahan ujian dan mempunyai jati diri serta tidak mudah terpengaruh semata-mata cinta dan takut kepada Allah Subhanahu Wataala.

Selain itu, Allah Subhanahu Wataala memberikan ganjaran dan petunjuk kepada orang-orang yang beriman dan takut kepada Allah Subhanahu Wataala dengan membuat perkara yang disuruh dan menjauhi segala perkara yang dilarang-Nya. Perkara ini jelas sebagaimana kisah ashhab Al-Kahfi disebutkan dalam Al-Quran, Allah berfirman yang tafsirnya:

“Kami ceritakan kepadamu (wahai Muhammad) perihal mereka dengan benar: Sesungguhnya mereka itu orang-orang muda yang beriman kepada Tuhan mereka, dan kami tambahi mereka dengan hidayah petunjuk.” (Surah Al-Kahfi: 13).

Harus diingat mengamal dan mengikut budaya asing, terutamanya di dalam meraikan hari-hari tertentu tanpa mengetahui latar belakang perayaan tersebut, sebenarnya akan menjerumuskan umat Islam kepada kehancuran kerana perkara-perkara seperti ini bukan sahaja menjejaskan akhlak orang-orang Islam bahkan boleh menjejaskan keimanan dan akidah mereka.

Wallahu’lam Bisshowab…

Semoga Bermanfaat..

Diambil dari berbagai Sumber dan otak atik otak:

BruneiDarussalamMufti’sOffice

http://ugiq.blogspot.com/2010/01/sejarah-hari-valentine-mitos-valentine.htm

http://nurjeehan.wordpress.com/2007/02/08/valentines-day-apa-pandangan-islam/

(HAURa Miftahul Khoir)
Sebaik-baik manusia yaitu bermanfaat bagi orang lain...